Halo kawan kawan,
Mari kita bahas soal berikut ini
Soal:
disajikan persamaan reaksi suatu alkohol sebagai berikut:
CH3-CH2-CH2-OH + Cr2O3 → senyawa X
nama dari senyawa X tersebut adalah ….
a. propana
b. aseton
c. asam asetat
d. propanal
e. 2-propanon
Jawaban:
Hai asep,
Jawaban yang benar adalah d. propanal.
Penjelasan:
CH3-CH2-CH2-OH (1-propanol) adalah senyawa alkohol karena memiliki gugus -OH.
1-propanol adalah alkohol primer, yaitu alkohol yang gugus -OH nya terikat pada atom C primer (atom karbon yang mengikat 1 atom karbon lainnya).
Oksidasi alkohol primer dengan Cr2O3 akan menghasilkan senyawa aldehid, sehingga 1-propanol akan berubah menjadi propanal.
–> perhatikan strukturnya pada gambar terlampir ya..
Jadi senyawa X adalah propanal (jawaban D).
Semoga jawaban dan penjelasan diatas dapat membantu kawan belajar ya. apabila ada pertanyaan silakan berkomentar dibawah ini.
Salam sukses selalu